Jumat, 15 April 2011

Ikan Dapat Mencerdaskan Otak



Memilih makanan sehat untuk buah hati harus selektif. Pilih makanan sehat dan tepat agar anak mendapat manfaat gizi dari makanan olahan yang dimakan.
Sebagai pilihan makanan sehat buat si kecil cobalah budayakan mengkonsumsi ikan pada anak-anak sejak usia dini. Karena ikan
merupakan sumber makanan bergizi tinggi mengandung omega tiga zat pencerdas otak.
Dibandingkan produk hewani lain, seperti daging sapi dan ayam, sesungguhnya ikan memiliki beberapa kelebihan. Selain harga yang umumnya relatif lebih murah, ikan yang dijual di pasar jenisnya juga sangat beragam. Mulai ikan laut sampai ikan yang dibudidayakan di air tawar, seperti ikan mas, gurame, mujair, dan lele.
Kelebihan lain, ikan segar sangat kaya nutrisi. Karena rendah kalori, ikan juga cocok dikonsumsi Anda yang sedang ingin mengurangi lemak hewani dan diet menurunkan berat badan. Pola kebiasaan makan ikan seperti pada masyarakat Eskimo dan Jepang memberi petunjuk kuat atas sangat rendahnya kejadian penyakit jantung serta penyakit degeneratif lain pada masyarakat tersebut.
Mulai dari bagian kepala hingga jerohan ikan mengandung banyak nilai gizi yang bermanfaat untuk kesehatan dan mencerdaskan anak. Untuk lebih mengetahui manfaat dan nilai gizi dari ikan, berikut informasinya, yang diperoleh dari Direktorat Jenderal Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan, Kementrian Kelautan dan Perikanan:
1.      Kepala dan Mata
Kepala dan mata ikan mengandung polyscharida yang berfungsi mengontrol aliran darah.
2.      Duri
Duri ikan mengandung kalsium dan kolgen yang sangat bermanfaat dalam membantu pertumbuan tulang dan gigi.
3.      Minyak Ikan
Minyak ikan mengandung DHA (Docahexaenoic Acid) yang sangat penting dalam pertumbuhan otak serta perkembangan retina mata.
4.      Daging
Daging ikan mengandung protein berkualitas tinggi dan vitamin yang sangat berguna untuk pertumbuhan dan ketahanan tubuh.
5.      Kulit
Kulit ikan mengandung vitamin A dan B2 yang sangat bermanfaat untuk kesehatan mata dan kekebalan tubuh.
6.      Perut
Lemak dalam perut ikan mengandung lemak omega 3 (EPA) yang berfungsi mencegah penyempitan pembuluh darah dan dapat menurunkan kolesterol.
Kalau selama ini Anda terbiasa mengolah ikan dengan menggorengnya, cobalah dengan dikukus dan tim. Sebab, Omega 3 mudah menguap bila terkena panas. Selain itu, ikan juga akan terasa lebih gurih dan enak jika dimasak dengan cara dikukus dan tim. Mulai sekarang, biasakan mengonsumsi berbagai jenis ikan di keluarga Anda. Dan rasakan manfaatnya untuk jangka panjang.

3 komentar:

  1. Semua kandungan positif itu tidak akan kita rasakan bila memilih ikan yang salah. Bukan salah jenis, melainkan salah memilih ikan yang tidak segar atau salah dalam proses pengolahan.Para peneliti tidak menjelaskan jenis ikan yang memberikan khasiat terbaik. Namun, ikan salmon dipercaya mempunyai kandungan omega 3 yang cukup tinggi.Berbagai cara pengolahan sebenarnya baik untuk ikan. Namun, pemasakan dengan cara digoreng atau dibakar dengan olesan mentega akan meningkatkan kadar lemak sehingga tidak disarankan untuk terlalu sering dikonsumsi. Minyak goreng yang panas akan menurunlan kadar omega -3 sehingga efek protektif bagi jantung juga berkurang.

    BalasHapus
  2. Telah diakui bahwa ikan merupakan salah satu hewan yang memiliki kandungan protein yang sangat tinggi dan sangat bermanfaat bagi tubuh manusia. Bahkan berdasarkan informasi dari kantor berita Indonesia atau dari situs antara.com, di Amerika Serikat, anak-anak usia pra-sekolah yang ibu mereka secara rutin mengonsumsi ikan rendah-merkuri selama kehamilan diduga memiliki otak lebih cerdas dibandingkan dengan teman sebaya mereka. Beberapa peneliti mendapati bahwa di antara 341 anak berusia tiga tahun, mereka yang ibunya mengonsumsi lebih dari dua porsi ikan per pekan selama hamil biasanya lebih baik dalam pemeriksaan verbal, visual, dan perkembangan gerak.

    BalasHapus
  3. ikan memang benar dapat meningkatkan kcerdasan otak, apalagi untuk wanita hamil. Selain itu, ikan dapat mempercepat penyembuhan luka bekas operasi...

    oh y, apakah smw ikan dpt meningkatkan kecerdasan otak?klo g, jenis ikan pa yg dapt meningkatkan kcerdasan otak?

    BalasHapus